PT Penerbit Jurnal Indonesia (ID Publishing) atau Indonesian Journal Publisher merupakan sebuah perusahaan yang sah dan terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia dengan nomor AHU (Nomor AHU-0025063.AH.01.01.Tahun 2020). ID Publishing didirikan pada tanggal 26 Mei 2020 di Yogyakarta. Akta pendirian dengan nomor dan tanggal 224/26-05-2020 dibuat oleh Notaris Nurlisa Uke Desy, SH., M.Kn dari Kabupaten Bogor. Perusahaan ini terdaftar di sistem informasi Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan RI dengan nama PENERBIT JURNAL INDONESIA, NPWP: 94.923.475.1-543.000, dan KPP Terdaftar: PRATAMA BANTUL. Pada tahun 2022, terjadi perubahan nomor AHU menjadi AHU-0081176.AH.01.02.Tahun 2022.
Perusahaan kami bergerak dalam bidang perdagangan dan jasa sejak tahun 2020 dan saat ini telah memiliki 14 jurnal ilmiah elektronik. Karena perusahaan ini masih baru, kami terus berupaya mencatatkan pengalaman terbaik sebagai portofolio kami. Dalam menjalankan usaha perdagangan, kami mengikuti pedoman KBLI 2020 yaitu perdagangan besar barang percetakan dan penerbitan dalam berbagai bentuk (46422). Sedangkan dalam usaha jasa, kami memedomani KBLI 2020 seperti penerbitan surat kabar, jurnal, dan majalah (58130); aktivitas pemrograman komputer lainnya (62019); aktivitas pengembangan aplikasi perdagangan melalui internet (e-commerce) (62012); aktivitas teknologi informasi dan jasa komputer lainnya (62090), dan lain sebagainya. Adapun layanan kami lainnya dapat ditelusuri pada halaman berikut ini.
Mulai tahun 2023, fokus usaha kami akan beralih ke bidang pendidikan dan pelatihan (diklat) serta asistensi pengelolaan jurnal ilmiah. Saat ini, kami sedang dalam proses pengurusan izin operasional sebagai Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) swasta untuk Program pelatihan berbasis kompetensi (PBK) di instansi terkait di Yogyakarta dengan nama LPK Pengelola Jurnal Ilmiah.
Visi PT Penerbit Jurnal Indonesia adalah menjadi organisasi penerbitan ilmiah yang profesional dan memiliki dedikasi yang baik. Kami didukung oleh tim yang profesional dan berpengalaman, sehingga kami sangat percaya diri dalam membuka layanan yang fokus utamanya pada Pendidikan & Pelatihan (diklat) dan Asistensi Pengelolaan Jurnal Ilmiah. Perusahaan kami berbeda dengan perusahaan serupa karena kami tidak hanya terjebak pada aktivitas pragmatis, melainkan memiliki Visi yang kuat sebagai panduan dalam menjalankan organisasi di masa depan.
Visi:
“Menjadi Perusahaan penerbitan jurnal ilmiah pertama di Indonesia dan sebagai Organisasi Fasilitator manajemen jurnal ilmiah skala nasional dan internasional yang menyediakan solusi asistensi manajemen jurnal terbaik.”
Untuk menunjang gagasan visi tersebut, Perusahaan kami melakukan upaya sebagai berikut:
Project Digital Platform yang sedang kami kerjakan untuk mengakomodir hal tersebut kami namai sebagai Pubmedia.id
Perusahaan kami sangat terbuka untuk menjalin kerjasama terutama pada misi yang sedang kami kerjakan. Sehingga, makna kolaborasi dapat terwujud dengan baik.
Edited by Admin, December 30 2022, 10/02/2023, 6 Maret 2023
Founder & CEO
Co Founder & Director of Product
Director of Technology & Research Technology
Komisaris
Director Of Public Relations & Marketing
Director of Finance & Operations Finance & Operations Team
Marketing Staff