Workshop kali ini membahas berbagai hal baru yang mungkin akan dimasukkan dalam pedoman akreditasi jurnal yang terbaru.
Setelah tanggal 30 Agustus 2024, pedoman akreditasi tahun 2021 akan resmi berakhir, dan kita masih menunggu dikeluarkannya pedoman akreditasi yang baru.
Sebagaimana diketahui, sejak diberlakukannya akreditasi jurnal secara daring, kita telah mengalami beberapa perubahan pedoman, yaitu pada tahun 2014, 2018, dan 2021.
Sering kali kita bertanya-tanya, bagian mana yang akan berubah, apa urgensinya, serta bagaimana kesesuaiannya dengan praktik terbaik pengelolaan jurnal di Indonesia. Yang pasti, harapan kita adalah perubahan yang lebih baik dan sesuai dengan perkembangan terkini.
Oleh karena itu, melalui workshop ini kita akan mendiskusikan peluang-peluang penting yang bisa kita lakukan sebagai pengelola jurnal dalam menghadapi pedoman akreditasi yang baru.